Digitalisasi Koleksi di UPT Perpustakaan UIN Alauddin Makassar

Ilmu pengetahuan semakin hari semakin berkembang, termasuk pada bidang teknologi dan perpustakaan. Seiring perkembangan tersebut, perkembangan perpustakaan tidak hanya diukur dari skala pengukuran yang sudah lazim, seperti luas gedung, jumlah koleksi bahan bacaan, maupun jumlah pengguna. Penerapan teknologi informasi yang digunakan kini menjadi unsur utama yang tak dapat ditepikan. Pembangunan perpustakaan digital bertujuan untuk memberikan kemudahan akses kepada seluruh pengguna serta dapat melengkapi fungsi dan meningkatkan kualitas layanan perpustakaan. Pada lembaga perguruan tinggi, sistem layanan ini dapat membantu dalam meningkatkan berbagai layanan informasi kepada para pengguna dalam berbagai sumber informasi.

Proses digitalisasi ini nantinya dapat mempermudah pencarian koleksi yang dimiliki perpustakaan. Manajemen perpustakaan pun perlahan-lahan mulai berbenah mengikuti perkembangan teknologi informasi. Sebagai penopang Tri Dharma Perguruan Tinggi, perpustakaan dituntut untuk menyediakan berbagai koleksi sebagai penopang kurikulum perkuliahan baik yang berbentuk analog maupun digital seperti e-journal dan ebook, disamping sebagai pusat penelitian dan pengembangan ilmu pengetahuan.

Perpustakaan UPT Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar ini kemudian menerapkan sistem digital tersebut. Dalam meningkatkan layanan dan daya jangkau perpustakaan dengan para pemustakanya, beberapa koleksi di UPT Perpustakaan UIN Alauddin Makassar didigitalisasi. Koleksi-koleksi yang telah didigitalkan tersebut telah mendapatkan persetujuan dari para penulis dan penerbitnya yang selanjutnya akan dimasukkan ke dalam Repositori UIN Alauddin Makassar agar dapat dimanfaatkan seluruh sivitas kampus khususnya dan masyarakat luas pada umumnya

Total Views: 1224 ,

Sorry, comments are closed for this post.