Adab & Humaniora

Perpustakaan Fakultas Adab dan Humaniora (FAH) terletak di lantai dua gedung FAH. Perpustakaan tersebut saat ini dikepalai oleh Hildawati Almah S.Ag., S.S, M.Hum, dibantu dosen Taufik Mathar, S.Pd., MLIS, dan Muh. Azwar, S.Pd.I, M.Hum, staff Muliati, dan beberapa mahasiswa magang jurusan Ilmu Perpustakaan.

Perpustakaan FAH menyediakan beberapa layanan, yaitu: ruang baca, peminjaman dan pengembalian, keanggotaan, referensi, OPAC, internet, fotocopy, magang, print out, usulan pengadaan koleksi, survey perpustakaan, dan layanan jurnal ilmiah.

Perpustakaan FAH memiliki koleksi sebanyak 2994 judul dan 4574 eksemplar mulai dari buku teks, koleksi umum, referensi (kamus, ensiklopedi, atlas, undang-undang, buku panduan), grey literature (skripsi, laporan penelitian, tesis, dan disertasi), terbitan berseri (koran, majalah, jurnal ilmiah (offline, online, lokal, nasional dan internasional) dan tabloid), dan koleksi non buku seperti CD ROM dan foto. Perpustakaan ini buka pada jam 08.00-17.00 WITA.

Katalog perpustakaan FAH bisa diakses secara online melalui link ini OPAC FAH.

Total Views: 3786 ,