Workshop Manajemen Referensi Mendeley dan Deteksi Plagiasi Turnitin Jurusan Kimia (FST)

(Samata, 2/11). Informasi yang semakin hari semakin bertambah menjadikan siapa saja, khususnya akademisi kesulitan untuk mengorganisasikan informasi-informasi yang diperolehnya. Karena tidak teroganisir dengan baik, informasi yang dimiliki pun semakin sulit untuk ditemukan kembali. Ibarat sebuah perpustakaan yang telah memiliki koleksi puluhan ribu buku, namun karena tidak teroganisir dengan baik maka si pencari informasi pun akan sulit untuk menemukan informasi yang dibutuhkannya. Semakin cepatnya pertumbuhan informasi didukung dengan semakin canggih pula media-media organisasi informasi yang ada, salah satunya ialah Mendeley.

Mendeley merupakan salah satu sarana pendukung yang banyak digunakan para akademisi untuk mengorganisasikan atau merapikan bahan-bahan bacaan yang dimilikinya. Aplikasi ini memiliki keunggulan yakni dapat merapikan susunan daftar pustaka/bibliografi pada sebuah karya tulis secara otomatis. Dengan menggunakan mendeley, penulisan sebuah karya ilmiah dapat dilakukan lebih cepat lagi.

Jurusan Kimia, Fakultas Sains dan Teknologi, menyelenggarakan workshop “Manajemen Referensi Mendeley dan Deteksi Plagiasi Turnitin” di UPT Perpustakaan UIN Alauddin Makassar. Kegiatan ini dihadiri oleh puluhan Mahasiswa/i dan beberapa Dosen pada Jurusan Kimia. Materi workshop disampaikan oleh Taufiq Mathar yang merupakan konsultan informasi dan juga konsultan turnitin pada Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

Kegiatan yang dibuka oleh Dr. Ir. Andi Suadra, M.Si yang mewakili Dekan FST UIN Alauddin Makassar, menyampaikan bahwa kegiatan semacam ini sebaiknya dilakukan rutin sepanjang tahun karena pentingnya tema yang akan disampaikan dan memang harus dilakukan berulang-ulang agar dapat terbentuk nuansa akademik yang jauh lebih baik. Beliau juga menambahkan, “membuat sebuah karya tulis ilmiah saat ini seharusnya jauh lebih mudah dan cepat dibandingkan beberapa dekade lalu, karena ketersediaan informasi yang sangat banyak dan disertai dengan sarana-sarana pendukung teknologi seperti Mendeley ini”.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Jurusan Kimia FST, Sjamsiah, S.Si, M.Si., Ph.D mengapresiasi kinerja panitia penyelenggara yang juga merupakan tim jurnal Al-Kimia yang dapat merealisasikan kegiatan ini. Tentunya kegiatan semacam ini akan sangat bermanfaat buat para Dosen dan juga Mahasiswa/i pada Jurusan Kimia, tambahnya.

 

Total Views: 611 ,

Sorry, comments are closed for this post.